Memilih Transportasi
10:38 PM Liburan akan biasa saja kalau tidak berpergian ke suatu tempat. Indonesia adalah negara tropis, kalau pergi ke negara yang mempunyai iklim dingin pasti akan menyenangkan. Tetapi perjalanan paling singkat untuk ke negara tersebut sekitar 4 jam dari Jakarta. Atau ingin pergi ke banyak destinasi dengan harga murah. Maka dari itu perlu merencanakan perjalanan menggunakan transportasi yang aman dan nyaman.
Postingan kali ini akan membahas tips memilih transportasi yang pas jika ingin berpergian jauh tetapi terjangkau dan bisa mengunjungi banyak tempat.
1. Transportasi Laut
Kapal pesiar, mendengar namanya pasti terbayang bayang mahalnya. Eits, tapi tenang dulu. Perusahaan pelayaran sudah banyak. Royal Caribbean adalah salah satu perusahaan pelayaran yang terkemuka. Kapal ini memiliki destinasi mulai dari Australia, Asia, Amerika, Karibia, dll. Di Asia Tenggara Royal Caribbean memiliki destinasi dari Singapura, Hong kong, China, dll. Harga termurah yang pernah saya lihat, untuk bulan Desember 2016 seharga $368 kurang lebih pelayaran 3d2n dari Singapura ke Thailand. Untuk lebih lengkap bisa check website www.royalcaribbean.com dengan begitu traveller bisa pergi dengan nyaman, mewah, tetapi terjangkau dengan mengunjungi destinasi yang eksotis. cr : Royal caribbean Voyager of the seas
2. Transportasi Udara
Pesawat terbang, pasti sudah tidak asing lagi kita dengar. Di Indonesia saja sudah banyak maskapai penerbangan yang menawarkan promo-promo bahkan kursi gratis. Tentu dengan syarat-syarat tertentu, ini adalah salah satu cara maskapai mempromosikan pelayanannya. Ada juga maskapai yang mengiklankan segala kemewahan yang ditawarkan di dalam kabin. Nah untuk para traveller yang ingin berpergian jauh tetapi ingin naik maskapai yang murah, anda harus berpikir ulang karena jangan hanya harga murah tetapi anda tidak mendapat kenyamanan di dalam pesawat.
Berikut tips-tips memilih maskapai :
Pesawat terbang, pasti sudah tidak asing lagi kita dengar. Di Indonesia saja sudah banyak maskapai penerbangan yang menawarkan promo-promo bahkan kursi gratis. Tentu dengan syarat-syarat tertentu, ini adalah salah satu cara maskapai mempromosikan pelayanannya. Ada juga maskapai yang mengiklankan segala kemewahan yang ditawarkan di dalam kabin. Nah untuk para traveller yang ingin berpergian jauh tetapi ingin naik maskapai yang murah, anda harus berpikir ulang karena jangan hanya harga murah tetapi anda tidak mendapat kenyamanan di dalam pesawat.
Berikut tips-tips memilih maskapai :
- Lihat tanggal keberangkatan, jika anda pergi pada saat liburan mungkin yang terlintas di pikiran anda adalah tiket akan habis pada tanggal yang anda inginkan. Tapi sabar dulu, biasanya maskapai penerbangan akan memberikan harga promo pada tanggal-tanggal tertentu pada saat liburan tiba. Jadi jangan terburu-buru ya.
- Pilih maskapai, jangan lupakan hal yang satu ini. Jika anda ingin mencari tiket dengan harga murah jangan langsung bersinar ya traveller. Lihat dulu apa saja yang ditawarka dalam harga tersebut. Percuma kan kalau murah tetapi traveller tidak dapat makanan minuman, hiburan, dll. Bahkan beberapa maskapai menambahkan biaya tambahan kalau penumpang ingin membeli makanan minuman atau alat hiburan tetapi harganya ga masuk akal ya guys. Mending harga agak mahal tetapi dapet kenyamanannya ya traveller.
- Penerbangan malam, penerbangan malam adalah salah satu tips dalam penerbangan jarak jauh. Dengan terbang malam hari traveller bisa memaksimalkan istirahat dan meminimalkan capek yang berlebihan.
cr : Etihad a380 interior
3. Transportasi darat
Zaman sekarang ini melakukan perjalanan semakin mudah. Bahkan melintasi suatu negara bukan kagi hal yang sulit. Kereta api adalah salah satu kendaraan yang dapat anda naiki jika ingin berpergian jauh. Saat ini terdapat kereta api yang menawarkan perjalanan lintas negara. Salah satunya Eastern & Oriental Express yang melayani perjalanan dari Singapura ke Thailand melewati Malaysia. Di negara lain pun banyak yang menawarkan perjalanan menggunakan kereta mewah tersebut. Untuk harga anda dapat mengeceknya pada web perusahaan kereta api yang melayani perjalanan lintas negara tersebut. Contohnya http://www.belmond.com/eastern-and-oriental-express/ yang melayani perjalanan di kawasan Asia Tenggara. Siapkan kantong tebal ya traveller untuk menikmati fasilitas ini hehehe.
cr : Eastern & Oriental Express
1 comments
So helping, but please make it in english
ReplyDelete